Rahasia Menguasai WordPress

from googleBicara tentang blogging tak lengkap rasanya tanpa membahas yang namanya wordpress. Memang saat ini wordpress merupakan engine yang paling banyak digunakan oleh para blogger.

Kemudahan menggunakan wordpress merupakan salah satu faktor sehingga para blogger lebih memilih wordpress dari pada senjata lain untuk “bertarung” di dunia perbloggeran.

Tak bisa dipungkiri, selain wordpress diluar sana masih banyak senjata lain yang digunakan oleh para blogger seperti blogspot, joomla, multiply dan engine lainnya….. Saya sendiri hingga saat ini telah menggunakan blogspot dan joomla…..

Pertama kali ngeblog saat masih kuliah saya menggunakan blogspot/blogger sebagai senjata saya. Namun sayangnya blog saya tersebut hanya bertahan beberapa waktu saja. Kemampuan untuk menguasai script dari anak perusahaan raksasa google belum begitu memadai.

Setelah lulus kuliah saya bertemu dengan yang namanya joomla. Ketemunya juga secara tak sengaja, ketika saya jalan-jalan di gramedia. Waktu itu saya secara tidak sengaja saya melihat sebuah buku karangan s’to yang berjudul dunianya maya untungnya nyata.

Setelah membaca buku tersebut, muncul niat saya untuk kembali ngeblog. Bahkan tak tanggung-tanggung saya langsung membeli domain name dan hosting dengan harga yang tidak murah.

Hasilnya? Blog saya tersebut (citawaya.com) hanya bertahan selama satu tahun.

Beberapa bulan setelah blog saya tewas didunia maya, sayapun kembali memutuskan untuk kembali ngeblog. Tapi kini saya kembali dengan semangat empat lima, dengan senjata baru yang bernama wordpress (semoga bukan cuma semangat yang besar, tapi niatnya kecil).

Bingung, frustasi, stres, lapar (….. memang ada hubungannya ya lapar dengan ngeblog???) ketika saya menggunakan wordpress. Maklum selama setahun saya lebih banyak berkutat dengan joomla untuk ngeblog, sehingga untuk membuat sebuah blog dengan tampilan yang ciamik/rapih saya masih kebingungan…..

Oleh karena itu, bagi anda yang sudah lama berkecimpung didunia perbloggeran apa lagi memiliki teknik-teknik jitu untuk menguasai wordpress mohon pencerahannya bro.

Gimana bro, anda bisa berbagi rahasia untuk menaklukkan wordpress?

11 thoughts on “Rahasia Menguasai WordPress”

  1. Mendingan mas, sudah menguasai blogspot dan dan Joomla!, saya yang sejak awal menggunakan wordpress sampai sekarang masih nggak mudheng juga 🙁

    Salam kenal.

  2. kalo blogspot saya belum terlalu paham betul bro… kalo joomla sih sudah setahun lebih menggunakan, jadi udah kuasai sedikitlah bro…
    Berarti harus berusaha lebih keras bro, saya lagi sekarang masih sementara belajar menggunakan WP

    1. Sip,,,,,,,,, saya juga merencanakan bahwa ada baiknya ilmu yang saya dapat didunia maya akan saya buatkan tulisannya walau masih amburadul….

      Sehingga kelak jika ada pengunjung newbie yang kesasar diblog ini setidaknya bisa mendapatkan sedikit ilmu…. Gimana bro????

    1. sama-sama masih belajar bro…. kalau mau belajar wordpress lebih serius klik aja banner animasi diatas…. dijamin dapat bimbingan dari ahlinya bro, bukan hanya belajar wordpress, tapi juga diajarkan seo, bisnis online dll…. Saya berani jamin, saya aja belajar dari situ…. :2thumbup

  3. Apalagi kita Ser……….
    cuma coba2 beking blog for teman curhat
    hehehehehehehehee

    Pas lagi sandiri tohhh
    jadi ada ide langsung ba tulis

    Nanti kase ajar neh Bro…….
    heheheheheheheheheheeee

    Sukses

  4. wordpress itu mudah bro, yang penting bisa html, css, sedikit php, pasti belajarnya lebih mudah!
    satu yg saya palinng suka dr wp adalah, belajar offline-pun bisa 🙂

    1. Waktu belajarnya yang kurang bro, soalnya saya sementara kerja… Blogwalking aja susahnya setengah mati cari waktu capalagi kalau mau belajar

  5. Beberapa bulan trakhir ini saya juga kerja, dan waktu saya juga minim.
    Kan bisa belajar di malam hari, agan masih enak karena ada koneksi internet. aku? Hanya megandalkan warnet dan rumah temen 🙁

    1. Salut buat anda bro bisa terus berbagi dengan orang lain lewat tulisan di blog walaupun hanya mengandalkan warnet…

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *